43 Syarat Home Credit 2024 : Cara Pengajuan & Daftar

Syarat Home Credit – Home Credit Indonesia merupakan salah satu perusahaan multiguna terbaik yang memberikan layanan pembiayaan bagi pelanggan yang ingin belanja, baik secara online maupun offline. Selain itu, Home Credit juga menawarkan pembiayaan multiguna bagi pelanggan agar dapat memenuhi kebutuhan finansial.

Home Credit hadir dibarisan paling depan sebagai penyedia pembiayaan di toko untuk anda yang ingin membeli produk produk seperti, smartphone, alat rumah tangga, alat-alat elektronik, dan lain sebagainya. Dengan adanya Home Credit, maka anda akan lebih mudah dalam memenuhi kebutuhan finansial anda.

Nah, bagi anda yang sedang membutuhkan dana cepat atau ingin membeli barang impian anda dengan syarat dan cara pengajuan yang mudah, maka Home Credit menjadi pilihan yang paling tepat. Selain prosesnya cepat dan aman, Home Credit juga memberikan persyaratan yang mudah dan cicilan yang ringan.

Sebelum mengajukan pinjaman ke Home Credit, ada beberapa syarat yang perlu dipenuhi. Syarat ini yang akan menentukan pengajuan kredit diterima atau tidak. Lantas apa saja syarat-syarat yang diperlukan? Nah, bagi yang belum tahu apa saja syarat Home Credit, silahkan simak ulasan dari inspired2write berikut ini.

Syarat Home Credit Terbaru : Cara Pengajuan & Daftar

Syarat Home Credit Terbaru Cara Pengajuan Daftar

Home Credit tidak memberikan syarat yang sulit untuk anda yang ingin mengajukan pinjaman. Dengan syarat yang mudah, maka proses pengajuan akan cepat diproses. Syarat yang dibutuhkan hanya berupa persyaratan umum dan persyaratan dokumen. Untuk informasi lebih lengkap dan jelasnya, silahkan simak ulasan di bawah ini.

Syarat Home Credit Pembiayaan Barang

Syarat Home Credit Pembiayaan Barang

Seperti yang sudah kami singgung di atas, bahwa persyaratan harus dipenuhi agar pengajuan dapat diterima. Adapun syarat yang diperlukan, silahkan cek infomasi lengkapnya di bawah ini.

Syarat Umum

  • Usia minimal 19 tahun jika sudah menikah dan minimal 21 tahun apabila belum menikah.
  • Memiliki penghasilan minimal Rp. 1.500.000 per bulan, kecuali untuk daerah Yogyakarta dan Semarang yang penghasilan tetapnya Rp.1.200.000 per bulan.
  • Memiliki KTP asli yang masih berlaku serta memiliki paling tidak 1 dokumen pendukung.

Syarat Dokumen

  • Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang masih berlaku.
  • Surat Izin Mengemudi (SIM).
  • Paspor.
  • Kartu Keluarga (KK).
  • Nomort Pokok Wajib Pajak (NPWP).
  • BPJS.
  • Jamsostek.
  • Kartu Debit Dengan Atas Nama Sendiri.
  • Kartu Kredit.
  • Tagihan Listrik.
  • Tagihan Air.
  • Telepon Rumah.
  • Tagihan Seluler.

Syarat Home Credit Pembiayaan Multi Guna

Syarat Home Credit Pembiayaan Multi Guna

Berdasarkan peraturan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK), bawa anda harus melapor atas penggunaan dana yang anda terima. Anda dapat mengirimkan scan foto dan kuitansi melalui email.

  • Kuitasi berisi nilai pembelian, tanggal pembayaran atau pembelian, nama toko atau penjual berserta alamat dan nomor HP serta barang atau jasa yang dibeli.
  • Kuitansi yang dikirim dapat berjumlah lebih dari 1.
  • Apabila tidak mengirimkan kuitansi ke Home Credit, maka anda akan dikenai biaya pinalti sebesar 1 kali cicilan bulanan.

Cara Pengajuan Home Credit

Cara Pengajuan Home Credit

Setelah semua syarat yang dibutuhkan telah disiapakan, barulah anda bisa mengajukan pembiayaan di Home Credit. Adapun caranya, sebagai berikut.

Pengajuan Melalui Aplikasi

  1. Buka aplikasi My Home Credit Indonesia di HP anda.
  2. Kemudian, silahkan masuk ke menu beranda.
  3. Selanjutnya, pilih barang yang anda inginkan.
  4. Lalu, pilih simulasi cicilan yang diingikan.
  5. Masukkan nominal harga barang yang ingin anda beli.
  6. Pilih tenor yang anda inginkan.
  7. Langkah selanjutnya, pilih besaran uang muka yang akan dibayar.
  8. Setelah itu silahkan pilih perlindungan tambahan yang akan anda kehendaki.
  9. Kemudian, sistem akan memberikan simulasi harga cicilan perbulan yang harus anda bayar.

Pengajuan Melalui Toko Mitra

  1. Persiapkan dukum persyaratan yang dibutuhkan.
  2. Kemudian, kunjungi mitra toko yang telah bekerjasama dengan Home Credit.
  3. Selanjutnya, anda akan dimintai untuk mengisi aplikasi pembiayaan sesuai intruksi sales agent atau penjaga toko.
  4. Sales agent atau penjaga toko akan membantu anda mengisi aplikasi pembiayaan sesuai promo yang berlaku.
  5. Pengajuan hanya membutuhkan waktu selama 3 menit.
  6. Kemudian, silahkan tandatangani kontrak sesuai intruksi sales agent.
  7. Selanjutnya, silahkan banyak uang muka sesuai dengan kesepakatan yang telah ditentukan pada kontrak.
  8. Proses penyerahan barang dilakukan di toko.
  9. Proses aplikasi pengajuan tidak dikenai biaya di luar kontrak.

Call Center Home Credit

Untuk informasi lebih jelas menganai syarat dan cara daftar pengajuan pinjaman Home Credi silahkan hubungi langsung layanan call center 24 jam dari Home Credit. Silahkan hubungi telepon layanan Home Credit di 021-2953-9600 atau bisa kirim email ke care@homecredit.co.id

FAQ

Apa Syarat yang Paling Utama Untuk Mengajukan Pembiayaan Home Credit?

KTP Asli menjadi syarat yang wajib.

Apakah Dokumen Persyaratan Harus Lengkap?

Tidak harus semuanya, anda hanya perlu KTP (wajib) dan pilih salah satu dokumen pendukung.

Mengapa Pengajuan Pinjaman Ditolak?

Kemungkinan persyaratan umum masih belum masuk kriteria.

Bagaiman Cara Membayar Cicilan Home Credit?

Anda dapat membayar cicilan memalui ATM, Bank, Alfamar, Indomaret dan lain sebagainya.

Itulah syarat Home Credit yang dapat inspired2write.com sajikan untuk anda. Bagi yang tertarik untuk mengajukan pembiayaan Home Credit silahkan lengkapi persyaratan di atas. Nantinya, pembayaran cicilian dapat dapat anda lakukan melalui ATM BNI, BRI, BCA, Mandiri dan tempat pembayaran lainnya yang sudah bekerjasama dengan Home Credit. Sekian informasi yang dapat kami sajikan, semoga informasi di atas bermanfaat.