√ Metode Penelitian : Pengertian, Tujuan, Jenis & Contoh

Metode Penelitian – Melakukan sebuah penelitian membutuhkan proses yang lama, tekun, aktif dan sitematis serta data yang akurat. Tujuannya yaitu untuk menemukan, menginterprestasikan dan merevisi fakta-fakta.

Penyelidikan intelektual ini akan menghasilkan sebuah pengetahuan yang lebih dalam mengenai suatu peristiwa, teori, tingkah laku dan hukum. Selain itu, juga untuk membuka peluang bagi penerapan yang praktis.

Dalam hal ini penelitian harus dilakukan dengan metode yang tepat. Apabila metode yang digunakan tepat dan akurat, maka hasil yang didapat dari sebuah penelitian yang dilakukan akan menghasilkan informasi yang valid.

Meskipun demikian, untuk menentukan metode yang baik dan akurat, perlu analisis dan pertimbangan yang matang. Nah, berikut ini, inspired2write akan menyajikan informasi lengkap terkait metode penelitian.

Pengertian, Tujuan, Jenis & Macam-macam Metode Penelitian

Pengertian Tujuan Jenis Macam macam Metode Penelitian

Sebelum melakukan penelitian, penentuan judul dan metode yang akan digunakan merupakan hal yang sangat penting dalam sebuah penelitian. Lantas apa itu metode penelitian. Adapun untuk informasi lebih lengkapnya, silahkan simak artikel di bawah ini.

Pengertian Metode Penelitian

Metode Penelitian merupakan langkah ilmiah yang dilakukan oleh peneliti untuk mengumpulkan informasi atau data dan melakukan investigasi pada data yang telah didapatkan. Langkah ilmiah ini mengandung gambaran rancangan penelitian yang meliputi prosedur dan langkah-langkah yang harus ditempuh, waktu dan sumber data.

Pengertian Menurut Para Ahli

a). Nasir

Nasir menyatakan bahwa metode sebuah penelitian adalah cara utama yang digunakan peneliti untuk mencapai tujuan dan menentukan jawaban atas masalah yang diteliti.

b). Winarno

Sedangkan Winarno berpendapat bahwa, metode penelitian merupakan sebuah langkah ilmiah yang dilaksanakan dengan teknik yang teliti dan sistematik.

c). Muhiddin Sirat

Muhiddin Sirat sendiri menyatakan bahwa, metode penelitian adalah suatu langkah memilih masalah serta menentukan judul penelitian.

d). Sugiyono

Menurut Sugiyono sendiri metode penelitian yaitu langkah ilmiah untuk mendapatkan data dengan tujuan dan kegunaan tertentu.

Tujuan Penelitian

Tujuan Penelitian

Adapun tujuan dari sebuah penelitian yang dilakukan oleh seorang peneliti yaitu sebagai berikut.

1. Tujuan Secara Umum

Secara umum tujuan penelitian yaitu sebagai berikut :

  • Untuk memperoleh pengetahuan dan penemuan baru.
  • Untuk membuktikan dan menguji kebenaran dari informasi yang sudah ada.
  • Untuk mengembangkan pengetahuan yang sudah ada.

2. Tujuan Secara Teoris

Tujuan penelitian secara teoris diartikan sebagai usaha yang dilakukan untuk mengetahui suatu hal yang tidak dapat dilakukan secara langsung atau praktis. Dengan kata lain penelitian ini disebut juga dengan Basic Research.

3. Tujuan Secara Praktis

Tujuan penelitian secara praktis yaitu mencari dan menemukan pengetahuan yang dapat dimanfaatkan secara langsung didalam kehidupan yang disebut juga dengan Applied Research.

Selain itu, tujuan lainnya dari penelitian secara praktis yaitu sebagai berikut.

a). Tujuan Eksplorasi

Tujuan eksplorasi diartikan sebagai kegiatan penelitian yang dilakukan untuk menemukan pengetahuan baru yang belum ada sebelumnya.

b). Tujuan Verifikasi

Tujuan Verifikasi yakni kegiatan penelitian yang dilakukan untuk menguji dan membuktikan kebenaran dari pengetahuan yang telah ada sebelumnya.

c). Tujuan Pengembangan

Sedangkan untuk tujuan pengembangan sendiri ialah kegiatan penelitian yang dilakukan dengan tujuan untuk mengembangkan atau menggali lebih dalam pengetahuan yang sudah ada sebelumnya.

Jenis Metode Penelitian

Jenis Metode Penelitian

I. Penelitian Kuantitatif

Penelitian Kuantitatif merupakan langkah yang memiliki sifat sistematis menggunakan model-model yang bersifat matematis. Teori yang diterapkan dan hipotesa yang digunakan biasanya berkaitan dengan fenomena alam.

II. Penelitian Kualitatif

Penelitian Kualitatif merupakan langkah yang merujuk pada pemahaman suatu fenomena sosial yang terjadi di masyarakat. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan perspektif dari narasumber sebagai gambaran dalam mendapatkan hasil penelitian.

Macam-Macam Metode Penelitian

Macam Macam Metode Penelitian

Menurut Suryabrata (1983), berdasarkan sifat-sifat masalahnya metode penelitian dapat diklasifikasikan menjadi beberapa macam yaitu sebagai berikut :

1. Metode Historis

Metode penelitian historis digunakan oleh peneliti yang mengajukan pertanyaan terkait hal atau peristiwa di masa lalu. Metode ini biasanya digunakan oleh ilmuan di bidang sosial. Penelitian historis bertujuan untuk melakukan rekontruksi peristiwa di masa lalu secara sistematis dan objektif.

2. Metode Deskriptif

Metode ini menjelaskan gejala-gejala yang sudah ada yang bertujuan untuk mengumpulkan data yang lebih detail, mandalam, dan aktual. Penelitian ini akan memberikan hasil dari sebuah masalah dan kondisi yang berlaku.

3. Metode Perkembangan

Metode perkembangan bertujuan untuk memeriksa pola-pola tingkah laku dan urutan pertumbuhan atau perubahan waktu.

4. Metode Kasus

Metode yang betujuan untuk mempelajari secara intensif terkait latar belakang keadaan sekarang dan interaksi lingkungan suatu objek.

5. Metode Korelasional

Metode korelasional ialah metode yang pelaksanaannya menghubungkan satu variabel dengan variabel lainnya. Tujuannya yaitu untuk mengkaji tingkat keterkaitan variasi faktor lain sesuai koefisien korelasi.

6. Metode Eksperimental

Penelitian eksperimental yakni untuk memanipulasi kondisi dan situasi alami. Penelitian menggunakan metode ini akan menghasilkan kondisi buatan. Tujuannya yaitu untuk menyelidiki adanya hubungan sebab akibat dengan melakukan kontrol dan kendali.

7. Metode Quasi Eksperimental Semu

Metode ini merupakan metode yang memiliki komponen berupa pengukuran perlakukan, dampak dan unit eksperimen. Metode ini bertujuan untuk mengkaji hubungan sebab akibat yang tidak memungkinkan adanya kontrol dan kendali, namun masih bisa memperoleh informasi pengganti terhadap situasi dengan pengendalian.

8. Metode Kausal Komperatif

Metode ini bertujuan untuk menyelidiki kemungkinan hubungan sebab akibat, namun tidak dengan eksperimen tetapi dilakukan dengan melakukan pengamatan data dari faktor yang menjadi penyebab perbandingan.

9. Metode Tindakan

Metode tindakan ialah cara meneliti yang dilakukan dengan tujuan untuk mengembangkan keterampilan baru atau pendekatan baru yang diterapkan secara langsung dan dikaji hasilnya.

Contoh Metode Penelitian

  • Contoh Penelitian Kuantitatif

Judul : Pengaruh Metode Mengajar dalam Menentukan Hasil Belajar Siswa

Data : Menghubungkan pengaruh metode pembelajaran yang diterapkan dengan hasil belajar yang didapat. Apabila hasilnya tidak baik, maka ada metode belajar yang perlu dievaluasi. Apabila hasilnya baik, maka metode belajar perlu ditingkatkan agar hasilnya menjadi lebih baik.

  • Contoh Judul Metode Historis
    • Seni Tradisi Bekakak di Gunung Gamping
    • Perkembangan Ekonomi Islam di Indonesia Dalam 10 Tahun Terakhir.

Itulah informasi yang dapat inspired2write.com sajikan untuk anda. Dalam pembuatan penelitian menggunakan metode-metode di atas penulisan hasil harus sesuai dengan CIRI CIRI TEKS LAPORAN PERCOBAAN, agar pembaca mudah memahami hasil dari sebuah penelitian yang anda buat. Demikian informasi yang dapat kami sajikan semoga bermanfat.