Persyaratan Buka Rekening BRI – Menabung di bank saat ini sudah menjadi tren dan hal yang wajar karena di anggap oleh sebagian masyarakat modern lebih praktis dan aman di banding menabung sendiri dirumah.
Ketika anda ingin menabung di bank, hal pertama yang harus di lakukan adalah buka rekening terlebih dahulu. Salah satu bank yang bisa di jadikan tempat menabung yang tepat yaitu bank BRI.
Seperti yang sudah kita ketahui bersama, bank BRI merupakan bank terbesar di Indonesia dengan jumlah nasabah mencapai jutaan dan memiliki kantor cabang yang tersebar luas di wilayah Indonesia.
Bank BRI memiliki beragam produk tabungan yang bisa di sesuaikan dengan kebutuhan. Namun, sebelum membuka rekening anda harus mempersiapkan beberapa syarat yang di butuhkan.
Persyaratan Buka Rekening BRI Semua Jenis Tabungan
Syarat umum yang biasa di gunakan untuk buka rekening adalah kartu identitas, untuk bank BRI sendiri ada syarat khusus yang harus di siapkan oleh calon nasabah. Apa saja persyaratan buka rekening di bank BRI untuk semua jenis tabungan? langsung saja simak ulasan lengkapnya berikut ini.
Persyaratan Buka Rekening BRI
- Sipakan dokumen seperti kartu identitas KTP/SIM/Passpor untuk WNA.
- Dokumen bagi WNA siapkan passpor KIMS/KITAP/KITAS.
- Siapkan setora awal minimal Rp 100.000.
- Setoran selanjutnya Rp 10.000.
- Usia minimal 17 tahun.
- Uang untuk ganti materai sebesar Rp 6.000.
Syarat Membuat Rekening Tabungan Simpedes
- Untuk WNI siapkan kartu identitas KTP/SIM/Passpor.
- Bagi WNA siapkan dokumen berupa passpor KIMS/KITAP/KITAS.
- Siapkan setoran awal minimal Rp 250.000 untuk kartu ATM Classic dan Rp 10.000.000 untuk kartu ATM Gold.
- Siapkan setoran selanjutnya minimal Rp 10.000.
- Biaya ganti materai sebesar Rp 6.000.
Syarat Membuat Rekening Tabungan Junio
Untuk cara membuat rekening BRI untuk pelajar atau BRI Junio memang tergolong mudah dan seperti membuat rekening pada umumnya. Hanya saja, syarat yang dibutuhkan ada dua, yaitu usia kurang dari 17 tahun dan usia lebih dari 17 tahun, berikut ini syaratnya :
Usia Kurang dari 17 Tahun
- Mengisi form aplikasi pembukaan rekening baru.
- Pastikan orang tua memiliki rekening tabungan Britama/Simpedes. Jika orang tua belum memiliki rekening tabungan di bank BRI silahkan bisa melakukan pembukaan rekening terlebih dahulu
- Siapkan kartu keluarga dan akte kelahiran.
- Membawa setoran awal rekening induk sebesar Rp 250.000 dan setoran awal tabungan BRI Junio sebesar Rp 100.000.
Usia Lebih dari 17 Tahun
- Silahkan mengisi form aplikasi pembukaan rekening BRI baru.
- Mengisi dokumen identitas diri seperti KTP untuk WNI dan Passpor KIMS/KITAP/KITAS untuk WNA.
- Membawa setoran minimal BRI Junio sebesar Rp 150.000.
Syarat Membuat Rekening Tabungan Haji
- Usia minimal calon nasabah 17 tahun.
- Melengkapi dokumen bagi WNA berupa KTP/SIM/Paspor.
- Siapkan biaya pengganti materai Rp 6.000.
- Membawa uang setoran minimal Rp 50.000.
- Untuk setoran selanjutnya minimal Rp 25.000.
Langkah-langkah Buka Rekening BRI
Setelah anda melengkapi semua persyaratan yang dibutuhkan. Langkah berikutnya adalah langsung mendatangi kantor cabang bank BRI terdekat. Kemudian langsung mengambil nomor antrian, ikuti terus langkah-langkah buka rekening BRI berikut ini :
- Ketika anda sudah sampai di kantor cabang bank BRI.
- Selanjutnya mengambil nomor antrian, jika bingung, silahkan tanya kepada satpam bank BRI yang sedang bertugas.
- Tunggu sampai nomor antrian milik anda terpanggil.
- Jika sudah, langsung menuju ke customer service.
- Informasikan kepada petugas customer service bahwa anda ingin buka rekening BRI, nantinya petugas akan menjelasakan produk apa saja yang bisa anda pilih sesuai kebutuhan.
- Apabila anda sudah memilih, petugas akan memberiian formulir yang harus di isi sesuai dengan identitas anda.
- Pastikan anda mengisi data dengan benar.
- Serahkan formulir tersebut beserta beberapa dokumen yang sudah anda siapkan kepada petugas customer service.
- Ikuti prosesnya sampai anda berhasil buka rekening baru bank BRI.
- Nantinya anda mendapatkan fasilitas berupa buku tabungan dan kartu ATM yang bisa di gunakan untuk transaksi keuangan.
Keuntungan Membuat Rekening BRI
Selain memiliki syarat yang mudah, bank BRI juga memberikan keutungan bagi nasabahnya. Ada beberapa keuntungan yang bisa langsung di rasakan saat membuka rekening BRI, apa saja keuntungan tersebut? silahkan simak baik-baik ulasan berikut ini :
- Mendapatkan kartu debit.
- Menikmati fasilitas E-Banking.
- Bisa melakukan transaksi otomatis.
- Adanya Real Time Online.a
- Bisa mendapatkan banyak promo menarik di merchant yang sudah bekerjasama dengan bank BRI.
- Proses transaksi jadi lebih cepat dan mudah.
Nah itulah dia informasi yang bisa inspired2write.com sampaikan seputar apa saja persayaratan yang di butuhkan untuk buka rekening BRI semua jenis tabungan. Saran dari kami, bagi anda yang ingin buka rekening BRI usahakan datang lebih pagi agar tidak perlu menunggu atau mengantri terlalu lama.