√ 12 Cara Menjadi Agen Sembako Modal Kecil Untung Besar 2024

Cara Menjadi Agen Sembako – Sembako adalah kebutuhkan pokok manusia yang harus terpenuhi setiap harinya. Dengan kata lain, setiap orang pasti membutuhkan sembako untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Maka dari itu, peluang menjadi agen sembako terbuka sangatlah luas.

Hal inilah yang menjadikan bisnis di bidang sembako memiliki peluang yang cukup menjanjikan. Mengingat sembako menjadi kebutuhan pokok, sehingga dengan menjadi agen sembako bisa mendapat keuntungan yang besar. Selain dapat untung besar, modal yang dibutuhkan juga kecil.

Terlebih lagi sembako merupakan salah satu USAHA PERDAGANGAN yang paling laris di pasaran. Nah, bagi anda yang ingin menjadi agen sembako yang sukses namun modalnya kecil, hal yang paling penting yaitu mempersiapkan segala hal dengan perhitungan yang benar-benar matang.

Meskipun peluang bisnis sembako cukup menjanjikan, namun cara menjadi agen sembako harus dilakukan dengan cara yang tepat. Lantas bagaimana cara menjadi agen sembako yang sukses? Nah, bagi anda yang ingin menjadi agen sembako yang sukses, simak selengkapnya di bawah ini.

Cara Memulai Bisnis Agen Sembako Sukses

Cara Memulai Bisnis Agen Sembako Sukses

Memulai bisnis sembako tak hanya sekedar menjual sembako. Akan tetapi, anda harus menyediakan dan menjual sembako yang akan dibeli oleh pemilik toko kelontong untuk dijual lagi. Jadi perlu banyak pertimbangan bagi pemilik toko untuk membeli secara grosir di toko anda.

Memulai bisnis sebenarnya buka hal yang sulit, bila dilakukan dengan perhitungan yang matang. Nah, jika anda ingin menjadi agen sembako yang sukses, berikut inspired2write akan sajikan beberapa cara jitu untuk menjadi agen sembako untung banyak, namun modalnya sedikit.

1. Lakukan Perhitungan Modal

Lakukan Perhitungan Modal

Hal pertama untuk memulai bisnis sembako anda yaitu melakukan perhitungan modal. Lakukan analisa modal agar pengeluaran tidak membengkak. Dalam menghitung modal, tak hanya mempertimbangkan modal untuk membeli produk yang akan anda pasarkan.

Cobalah pertimbangkan mengenai karyawan, peralatan toko, perlengkapan toko, membayar sewa tempat, konsumsi listrik dan lain sebagainya. Dengan melakukan perhitungan modal, anda akan mudah untuk menghitung perkiraan keuntungan yang didapat.

2. Tentukan Lokasi yang Strategis

Tentukan Lokasi yang Strategis 1

Setelah melakukan perhitungan modal, selanjutnya tentukan lokasi untuk menjual sembako. Pastikan anda memilih lokasi yang strategis, agar toko anda mudah dijangkau atau diakses oleh konsumen. Sehingga bisnis anda akan mudah berkembang.

Jika ingin mendapatkan tempat yang strategis, anda bisa memilih lokasi di pasar. Pasalnya di pasar akan mengundang banyak pembeli, selain itu harga sewanya juga tergolong murah, sehingga modal yang anda butuhkan akan lebih terjangkau.

3. Riset Kebutuhan Konsumen

Riset Kebutuhan Konsumen

Sebelum menyediakan barang yang akan dijual, cari tahu terlebih dahulu apa saja yang dibutuhkan oleh konsumen. Mulai dari kategori produknya sampai merek tertentu yang laris. Dengan mengetahui minat dan kebutuhan konsumen, maka anda bisa fokus menyediakan produk tersebut dalam jumlah yang lebih besar.

4. Survey Harga Barang

Survey Harga Barang

Setelah menentunkan produk yang ingin dijual, selanjutnya lakukan survey harga produk tersebut. Pelajari harga sembako yang ingin dijual. Bandingkan harganya dengan setiap toko yang ada di lokasi sekitar toko anda.

Hal ini bertujuan untuk menetapkan harga barang yang akan dijual di toko anda. Dengan demikian, harga sembako yang akan anda jual tidak terlalu mahal dan juga tidak terlalu murah, sehingga akan meminimalisir kerugian bisnis anda.

5. Bekerja Sama dengan Distributor Produk

Bekerja Sama dengan Distributor Produk

Agar bisnis agen sembako anda cepat berkembang, coba lakukan kerjasama dengan beberapa produk distributor produk. Hal ini berguna agar anda memiliki distributor tetap dan memudahkan anda mencari stok barang jualan anda.

Keuntungan yang bisa anda dapat dengan kerjasama ini ialah tidak perlu bernegoisasi kembali, produk yang anda beli sudah jelas kualitasnya dan anda tidak perlu bersusah payah pulang pergi ke pasar, sehingga akan modal yang dibutuhkan semakin murah.

6. Dahulukan yang Kecil

Dahulukan yang Kecil

Setelah menjadi agen, berikutnya yaitu belanja sesuai dengan modal yang anda miliki, jangan terlalu ambisius. Hal inilah yang sering menjadi penyebab bisnis sembako tidak berkembang, dimana anda berbelanja tidak sesuai dengan takaran modal yang dimiliki.

Jadi untuk permulaan, sediakan barang dari nilai yang kecil dengan jumlah yang tidak terlalu banyak. Hal inilah bertujuan untuk mempercepat perputaran barang, sehingga berang cepat habis sebelum waktu yang ditargetkan.

7. Mengajukan Limit Kredit

Mengajukan Limit Kredit

Setelah membangun kerjasama dengan distributor, butuh waktu untuk membeli secara cash. Hal ini diperlukan untuk mendapat kepercayaan dari distributor. Apabila pembelian sudah lancar dan bisa membeli jumlah yang banyak, maka anda bisa mengajukan limit kredit. Limit kredit, nantinya akan sangat membantu dalam mengembangkan bisnis usaha sembako anda.

8. Mencari Supplier

Mencari Supplier

Hal lainnya yang tidak kalah penting yaitu mencari supplier. Supplier adalah pemasok barang. Dengan supplier sendiri, maka anda bisa menentukan sendiri varian produk yang ingin dijual hingga menentukan keuntungan yang akan didapat.

Maka dari itu, disarankan untuk memilih supplier yang terpercaya dan mempunyai produk yang lengkap.

9. Lakukan Promosi

Lakukan Promosi

Dalam menjalankan bisnis, promosi merupakan hal utama yang harus disiapkan. Tujuannya yaitu sebagai media informasi untuk konsumen terhadap keaganenan sembako anda. Promosi bisnis bisa dilakukan secara online atau offline.

Anda bisa melakukan promosi dengan media brosur. Buatlah brosur semenarik mungkin, lalu sebarkan ke toko-toko kelontong di sekitar lokasi agen sembako anda.

10. Bangun Hubungan dengan Konsumen

Bangun Hubungan dengan Konsumen

Banyak pemula yang gagal dalam menjalankan bisnis yaitu karena tidak membangun hubungan dengan para konsumen. Hal ini harus diperhatikan. Sebab membangun hubungan dengan konsumen sangat penting untuk mengembangkan bisnis anda.

Cara yang paling efektif untuk membangun hubungan dengan konsumen yaitu dengan meberikan pelayanan yang baik dan ramah. Jika memang memungkinan, cobalah berikan bonus untuk konsumen yang sering membeli barang dalam jumlah yang banyak.

11. Kelola Keuangan dengan Baik

Kelola Keuangan dengan Baik

Selanjutnya, anda perlu mengelola keuangan dengan baik. Hal ini akan sangat menentukan sekali apakah bisnis yang anda jalankan bisa berkembang dengan baik atau tidak untuk kedepannya.

Mengingat banyak sekali jenis produk yang dijual, maka anda perlu melakukan pencatatan yang lebih teliti dan detai agar bisa memantau omsel dan keuntungan bisnis sembako anda.

12. Siapkan Dana Cadangan

Siapkan Dana Cadangan

Setelah anda mulai beroperasi, ada baiknya anda menyiapkan dana cadangan. Hal ini bertujuan untuk mempersiapkan diri apabila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, seperti menhalami kerugian atau terjadi musibah terhadap bisnis anda. Jadi, disarankan untuk menyisihkan modal awal pembukaan usaha.

Itulah beberapa cara menjadi agen sembako dengan modal kecil, namun bisa untung besar yang dapat inspired2write.com sajikan untuk anda. Sama halnya dengan MENJADI AGEN AICE ICE CREAM, dimana menjadi agen sembako harus dilakukan dengan persiapan yang matang dan ketelatenan. Demikian informasi yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat.